Selamat datang di Platform (sebagaimana didefinisikan di bawah) GGL, terima kasih telah menggunakan maupun mengakses layanan melalui Platform GGL. Syarat dan ketentuan penggunaan Platform yang tertera pada halaman ini (“Syarat dan Ketentuan”) mengatur akses Anda terhadap atas Platform GGL dan penggunaan seluruh fitur di dalamnya (“Fitur”) yang dikembangkan oleh Kami, PT. Anugerah Wijaya Raga (“GGL” atau “Kami”).
Dengan melakukan akses pada Platform, Anda menyatakan telah membaca, mengerti dan setuju untuk mengikatkan diri pada Syarat dan Ketentuan ini. Jika Anda tidak menyetujui Syarat dan Ketentuan ini, maka Anda tidak diperkenankan untuk mengakses Platform atau menggunakan Fitur. Syarat dan Ketentuan ini dapat dianggap sebagai perjanjian induk yang menjadi acuan untuk mengatur syarat dan ketentuan lainnya termasuk namun tidak terbatas pada kebijakan privasi atau ketentuan lainnya yang dapat dibuat oleh Kami dari waktu ke waktu, dan dengan mengikatkan diri pada Syarat dan Ketentuan ini, maka Anda menyatakan tunduk pada turunan dari Syarat dan Ketentuan ini. Ketidakberlakuan syarat dan ketentuan lainnya tidak akan menyebabkan Syarat dan Ketentuan ini menjadi tidak sah, tidak berlaku, dan/ atau tidak dapat dilaksanakan.
Dengan menyetujui Syarat dan Ketentuan ini, Anda dianggap cakap menurut hukum Indonesia dan hukum pada yurisdiksi yang berlaku. Jika Anda tidak cakap secara hukum (termasuk namun tidak terbatas pada orang yang belum dewasa, mereka yang berada di bawah pengampuan, atau perwakilan yang tidak sah) dan tidak didampingi oleh serta tidak memperoleh persetujuan dari orang yang dianggap cakap untuk melakukan perbuatan hukum pada saat mengakses Platform, maka Anda bertanggung jawab sepenuhnya atas segala hal yang Anda lakukan dalam Platform, termasuk namun tidak terbatas pada aktivitas yang Anda lakukan dengan pihak lain yang menggunakan Platform.
Kami dari waktu ke waktu dapat membuat program khusus dimana jika Anda sebagai pengguna yang membayar Biaya Berlangganan, Anda dapat merekomendasikan Platform kepada pihak lain. Apabila pihak tersebut melakukan pendaftaran Akun pada Platform dan melakukan pembayaran Biaya Berlangganan dengan menggunakan kode khusus milik Anda, maka Anda akan menerima imbalan tertentu dari Kami.
Kami akan selalu menjaga data pribadi Anda dengan mengacu pada Syarat dan Ketentuan ini dan Hukum Yang Berlaku. Ketentuan lebih lanjut mengenai keamanan data pribadi Anda dapat diakses melalui Kebijakan Privasi Kami yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Syarat dan Ketentuan ini.
Dalam hal Anda mengalami kendala selama menggunakan Platform, Anda dapat menghubungi kami melalui e-mail support@ggl.life atau telepon ke nomor (+62)813-5959-5151 pada jam operasional yakni dari hari Senin – Jumat pukul 08.00 – 16.00 Waktu Indonesia Bagian Barat. Kami akan memberikan upaya terbaik Kami untuk membantu Anda menyelesaikan setiap kendala yang Anda alami. Agar Kami dapat meningkatkan layanan Kami, seluruh korespondensi antara Anda dengan Kami dapat Kami catat atau Kami rekam.