Cara Cek Progres Diet dengan Mudah dan Akurat

Cara cek progres diet dengan menimbang badan adalah hal yang paling umum dilakukan. Setelah menjalani pola makan dengan baik, berolahraga secara teratur, dan tetap konsisten dengan pola hidup tersebut. Namun pada saat berdiri di atas timbangan, rasa kecewa muncul karena angka timbangan ternyata tidak menunjukkan penurunan yang berarti. Tapi jangan putus asa!

Angka yang ditunjukkan oleh timbangan berat badan memang tidak bohong, tapi juga tidak mencerminkan segalanya. Berikut ini, GGL telah merangkum beberapa cara yang mudah dan akurat untuk mengecek progres diet.

cara cek progres diet

Alasan Untuk Tidak Mengandalkan Timbangan Berat Badan

Saat kita menimbang berat badan, angka yang tercantum pada alat adalah berat total dari seluruh tubuh, termasuk lemak, otot, tulang, dan organ. Padahal di saat kita menjalani diet, penurunan yang dimaksud adalah penurunan massa lemak, sehingga mengandalkan timbangan berat badan saja sebagai alat dan cara cek progres diet bisa jadi bukan metode yang terbaik.

Alasan lain kenapa timbangan berat badan tidak cukup “akurat” dalam memantau progres diet adalah karena berat badan kita seringkali berubah pada saat-saat tertentu, seperti:

  1. Penambahan berat air (water weight gain): karena tubuh terdiri dari 70% air, perubahan berat badan akan terjadi setiap kali kita minum atau makan makanan tinggi garam. Asupan garam yang tinggi membuat tubuh menyimpan cairan ekstra untuk mengencerkan kelebihan natrium di dalam tubuh, hasilnya berat badan kita juga akan bertambah karena air.
  2. Penambahan massa otot: kita mungkin saja terlihat semakin ramping tanpa benar-benar melihat adanya perubahan pada berat badan kita. Ini terjadi ketika di saat yang bersamaan kita kehilangan massa lemak tubuh, kita juga meningkatkan massa otot.
  3. Penambahan isi perut: asupan makanan juga dapat menyebabkan berat badan kita sedikit meningkat sesaat setelah makan dan pada saat makanan dicerna di dalam tubuh.

Cara Melacak Progres Diet dengan Mudah dan Akurat

Menimbang berat badan secara berkala bisa menjadi “pedang bermata dua” bagi kita.  Di satu sisi menimbang berat badan terbukti menjadi metode yang efektif untuk mendorong penurunan berat badan. Di sisi lain, apabila penurunan angka tidak terlihat, kita cenderung akan merasa putus asa dan tidak percaya diri. Untuk itu, coba gunakan cara-cara dibawah ini untuk mengukur kemajuan, sehingga kita tetap termotivasi mencapai “body goals”.

1. Mengukur Lingkar Tubuh dengan Pita Ukur (Measuring Tape)

Cara ini cukup akurat dan simpel karena kita tidak memerlukan alat yang mahal dan kemampuan khusus untuk melakukannya. Kita hanya perlu menggunakan pita ukur dan melakukan pengukuran pada area-area tersebut. Berikut cara untuk melakukannya:

  • Lengan: Tandai titik tengah antara tulang pundak (akromion) dan siku tangan (caput radius), kemudian lingkarkan pita ukur tepat di titik tengah lengan.
  • Dada: Lingkarkan pita ukur tepat di bawah ketiak atau di bagian dada yang paling lebar (untuk wanita). Pastikan pita bersentuhan langsung dengan permukaan tubuh dan tidak terlalu ketat.
  • Perut/pinggang: Ukur lingkar perut di 3 titik yang berbeda. Lingkarkan pita ukur 3 jari di atas pusar, tepat di bagian pusar, dan 3 jari di bawah pusar. Pastikan otot perut tetap rileks dan tidak menggembung saat mengambil napas.
  • Pinggul: Tempatkan pita ukur di bagian terbesar area pinggul.
  • Paha: Ukur lingkar paha tepat di bawah lipatan gluteal (bagian bawah bokong), pastikan posisi tegak dan berat badan sama-sama ditopang kedua kaki.
  • Betis: Ukur lingkar betis saat sedang duduk, tekuk lutut dan lingkarkan pita ukur pada bagian terbesar betis.

Baca Juga : Cara Menghitung Berat Badan Ideal untuk Target Diet

2. Melihat Bagaimana Baju Lamamu bisa Muat Dipakai

Kita juga dapat menggunakan pakaian lama untuk melihat kemajuan kita. Pilih salah satu baju dan celana yang sedikit ketat kemudian coba setiap minggu untuk melihat bagaimana pakaian tersebut terlihat lebih longgar atau lebih nyaman dipakai.

3. Dokumentasikan Progres dengan Foto

Meskipun kita dapat melihat kondisi tubuh sendiri di cermin setiap hari, tapi tetap saja, sulit untuk memperhatikan apakah ada kemajuan yang terlihat. Cara yang lebih baik untuk memantau progres diet adalah dengan mengambil foto.

Baca Juga : Adakah Cara Menurunkan Berat Badan dengan Cepat?

Saat kita mengambil foto, pastikan baju yang kita kenakan adalah pakaian pas badan yang menunjukkan setiap lekuk tubuh dengan jelas. Pastikan pula postur tubuh tegak dan ambil foto dari tiga angle yakni depan, samping, dan belakang. Foto dapat diambil seminggu sekali dengan baju, postur, dan angle yang sama.

Berat badan bukanlah satu-satunya cara untuk mengukur kesuksesan progres diet kita. Menggunakan cara-cara cek progres diet di atas untuk mengukur kemajuan kita dapat membantu kita untuk tetap berada di “jalur yang benar” dan lebih berfokus pada penurunan massa lemak tubuh. Gunakan juga aplikasi GGL yang bisa membantu untuk tetap konsisten menjalani diet. Yuk gabung sekarang!

1

Share
GGL
© 2024 GGL